Marzuki Alie : Rizal Ramli Tokoh yang Mampu Bawa Indonesia ke arah Lebih Baik

ESENSINEWS.com - Kamis/25/11/2021
Marzuki Alie : Rizal Ramli Tokoh yang Mampu Bawa Indonesia ke arah Lebih Baik
 - (Photo : Mantan Menko Ekonomi Rizal Ramli dan Mantan Ketua DPR Marzuki Alie saat bersua di kediaman RR)
ESENSINEWS.com – Tokoh nasional yang satu ini selalu tampil dengan penuh kesederhaan dalam perjumpaan dengan siapa-pun. Bahkan, ia tak pernah membedakan tamu yang bertandang ke kediamannya, baik dari kalangan bawah hingga kelas atas. Semua disambut dengan penuh hangat.
Senyum dan tawanya yang khas membuat orang yang berjumpa dengannya selalu merasa betah untuk berlama-lama berdiskusi dengannya. Meski demikian, dia tetap konsisten menunjukkan independensi dan kekritisaanya dalam berhadapan dengan siapapun.Adalah begawan ekonomi, DR Rizal Ramli. Wawasan dan pergaulannya yang luas dengan berbagai lapisan masyarakat membuatnya selalu membuka diri untuk saling bersilaturrahim.

Hal itu ditunjukkanya termasuk saat bertemu dengan mantan Ketua DPR RI periode 2009-2014, Marzuki Alie.

Dalam pertemuan kediamannya, di Jakarta, Senin (15/11/2021), Rizal Ramli tampak seperti biasa dengan kesederhanaannya, seolah mau mengatakan: ‘Inilah saya, Rizal Ramli’.

Ekonom senior yang pernah menjadi panelis ahli bidang ekonomi Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) ini selalu menyambut tamu-tamunya dengan hangat.

Pertemuan itu diisi dengan obrolan tentang kondisi perekonomian nasional, termasuk persoalan yang sedang dihadapi oleh bangsa saat ini.

Sebagaimana dilansir Konfrontasi.com, Rizal Ramli mengatakan, Indonesia saat ini sedang menghadapi cobaan yang sangat berat. Bukan hanya berkaitan dengan persoalan ekonomi, tetapi juga masalah demokrasi.

Sebagai mantan pimpinan parlemen Marzuki Alie mengapresasi mantan Menko Perekonomian tersebut. Menurutnya hingga kini Rizal tetap konsisten menegakkan kebenaran dan keadilan buat semua warga bangsa.

Ia menilai Rizal Ramli tokoh yang mampu membawa Indonesia ke arah perubahan yang lebih baik dan demokratis.

Tinggalkan Komentar

Kolom

Mungkin Anda melewatkan ini

Wakil Ketua Komisi II DPR Tolak Kedatangan 500 TKA Asal China

Wakil Ketua Komisi II DPR Tolak Kedatangan 500 TKA Asal China

Menhan Sebut Para Pembunuh 31 Pekerja di Papua adalah Kelompok Separatis dan Pemberontak

Menhan Sebut Para Pembunuh 31 Pekerja di Papua adalah Kelompok Separatis dan Pemberontak

Mandala Dicoret, Elza Syarief Siap Tuntut KPU

Mandala Dicoret, Elza Syarief Siap Tuntut KPU

Kapolsek Kelapa Gading Pimpin Rakor Kesiapan Pengamanan Natal dan Tahun Baru

Kapolsek Kelapa Gading Pimpin Rakor Kesiapan Pengamanan Natal dan Tahun Baru

Paus Terluka Hagia Sophia Dijadikan Masjid

Paus Terluka Hagia Sophia Dijadikan Masjid

Tag

Baca Informasi Berita Aktual Dari Sumber terpercaya