Fesdaton 2018 Sukses Digelar di Minahasa

ESENSINEWS.com - Minggu/11/11/2018
Fesdaton 2018 Sukses Digelar di Minahasa
 - ()

Tondano, BeritaManado.com — Festival Danau Tondano (Fesdaton) 2018 yang digelar oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Minahasa dalam rangka Hari Jadi Minahasa Ke-590, sukses pelaksanaannya pada Jumat (9/11/2018) dari pagi hingga malam hari di Benteng Moraya Tondano.

Kegiatan yang dibuka dengan resmi oleh Bupati Minahasa Ir Royke Oktavian Roring MSi ini, turut dihadiri oleh Wakil Bupati Robby Dondokambey SSi, jajaran Forkopimda, Ketua TP PKK Dra Ny Fenny Ch Roring-Lumanauw SIP, Wakil Ketua TP PKK Ny Martine Dondokambey-Lengkong, Sekdakab Jeffry Korengkeng SH MSi, Pengurus DPP Kerukunan Keluarga Kawanua Joune Ganda, Tim Kementerian Pariwisata RI Wilayah Pemasaran Satu Regional III Rahma Akbari, Fitriana, dan Sukma Dewani, para Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten/Kota, jajaran pejabat Pemkab Minahasa dan masyarakat umum lainnya.

Dalam sambutannya, Bupati Royke Oktavian Roring mengatakan bahwa kita harus bangga punya potensi pariwisata yang lengkap.

“Minahasa punya Danau Tondano, memiliki pantai timur juga barat, artinya dari sisi pariwisata laut kita ada, dari sisi pariwisata danau kita ada, dari sisi pariwisata alam pun kita ada, tentunya kesemuanya ini menunjukan bahwa Minahasa miliki potensi pariwisata yang lengkap, tinggal dikembangkan.

Karena itu, mari kita gali, kemas dan kita tawarkan kepada wisatawan, baik wisatawan lokal maupun yang berkunjung ke Sulut, apalagi kita diuntungakan dengan cuaca yang sejuk,” kata Bupati ROR.

Menurutnya momentum ini harus dimanfaatkan untuk mendatangkan wisatawan asing seperti wisatawan Tiongkok dan negara lain datang berkunjung di Minahasa. Tawarkan berbagai aktifitas budaya yang telah dikemas dengan apik, dan ini akan dapat menarik wisatawan masuk ke Minahasa.

Bupati ROR juga meminta kepada jajarannya khusunya para Kepala Dinas dan seluruh perangkat untuk dapat mengemas berbagai kegiatan, baik itu budaya atau destinasi budaya, karena Minahasa begitu lengkap dengan berbagai budaya.

“Saya minta seluruh SKPD tahun depan usahakan adakan kegiatan, baik itu skala nasional maupun skala internasional,” pungkasnya.

 

 

 

Editor : Jerry Palohoon

0Shares

Tinggalkan Komentar

Baca Informasi Berita Aktual Dari Sumber terpercaya