Asian Games Ajang Promosi Produk Unggulan IKM

ESENSINEWS.com - Rabu/08/08/2018
Asian Games Ajang Promosi Produk Unggulan IKM
 - ()

Esensinews.com – Pesta akbar Asian Games 2018  di Jakarta & Palembang ternyata memberikan keuantungan untuk mempromosikan produk unggulan lndustri Kecil Menengah (lKM).

Lantaran Asian Games nanti akan diramaikan atlet, manajer, hingga penggemar olahraga dari 45 negara termasuk lndonesia.

“Kami berharap, dalam ajang ini, tidak hanya pengusaha besar yang memiliki peran tetapi juga IKM harus bisa berpartisipasi, atau pengusaha besar bekerjasama dengan lKM,” kata Dirjen IKM Kementerian Perindustrian, Gati Wibawaningsih di Jakarta, Selasa (7/8/2018).

Peluang bisnis bagi IKM nasional dari pesta olahraga yakni dengan menjual produk unggulan khas mulai kerajinan tangan hingga makanan minuman.

Potensi Asian games 2018 itu terlihat dari keterlibatan sebanyak 10.000 atlet dan official, 51000 media, 2.500 OCA Family, 5.500 delegasi teknik, 20.000 volunteers, dan sekitar 200.000 suporter. Selain itu juga ada lebih dari tiga juta penonton lokal yang menyaksikan 42 cabang olahraga.

“Kami telah mendorong para pelaku IKM untuk ikut berpartisipasi dalam perhelatan Asian Games 2018, yang mulai digelar 18 Agustus 2018,” jelas dia.

Potensi Asian games 2018 itu terlihat dari keterlibatan sebanyak 10.000 atlet dan official, 51000 media, 2.500 OCA Family, 5.500 delegasi teknik, 20.000 volunteers, dan sekitar 200.000 suporter. Selain itu juga ada lebih dari tiga juta penonton lokal yang menyaksikan 42 cabang olahraga.

Sementara, produk alas kaki binaan Kemenperin, merek Brodo ternyata berhasil menjadi Official Souvenir Asian Games 2018. Brodo merupakan salah satu merek alas kaki yang diproduksi oleh IKM lokal di Bandung yang bermitra dengan 11 unit IKM lain di Bandung.

 

Editor : Hipatios

Tinggalkan Komentar

Baca Informasi Berita Aktual Dari Sumber terpercaya