Hasil Pleno Terbuka KPUD Purwakarta, Pasangan Anne-Aming Raih Suara Terbanyak

ESENSINEWS.com - Rabu/04/07/2018
Hasil Pleno Terbuka KPUD Purwakarta, Pasangan Anne-Aming Raih Suara Terbanyak
 - ()

Esensinews.com – KPUD Kabupaten Purwakarta menggelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Penghitungan Surat Suara dan penetapan hasil suara Paslon Gubernur/Wakil Gubernur dan Bupati/Wakil Bupati Purwakarta 2018 bertempat di Gedung Sekretariat KPUD Gang Flamboyan, Purwakarta Rabu (04/7/2018).

Ketua KPU Purwakarta, Ramlan Maulana kepada wartawan menuturkan dari hasil rekapitulasi surat suara keseluruhan, untuk Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Jabar No. Urut 1 Rindu meraih 120.887 suara, No Urut 2 Hasanah meraih 33.206 suara, No. Urut 3 Asyik 132.417 suara dan No. Urut 4 210.746 suara.” katanya.

Sedangkan, untuk Paslon Bupati dan Wakil Bupati  3 Zainal Arifin dan Luthfi Bamala meraih 190.607 suara dan terakhir Paslon Nomor Urut 1 Padil Karsoma dan Acep Maman meraih 87.330 suara,”ujar Ramlan.

“Sehingga, hasil rekapitulasi perhitungan surat suara tadi sudah dibacakan dalam rapat pleno bahwa yang meraih suara terbanyak dalam Pilkada Purwakarta yakni Paslon Bupati dan Wakil Bupati Purwakarta Paslon Anne-Aming,”katanya.

Perselisihan Pemilukada Purwakarta yang terjadi itu adalah bagian dari sebuah demokrasi. Sehingga, bagi Paslon yang keberatan dalam hasil rapat pleno ini silahkan untuk menempuh jalur hukum sesuai perundang-undangan,” pungkasnya.

 

Editor : Ridwan M

Tinggalkan Komentar

Kolom

Mungkin Anda melewatkan ini

Pengamat : Kalau SBY Tidak Salah Soal Jiwasraya, Tak Perlu Baper

Pengamat : Kalau SBY Tidak Salah Soal Jiwasraya, Tak Perlu Baper

Joune Ganda Paparkan Strategi Pengelolahan Sampah d Acara IWTT Forum dan Expo 2023

Joune Ganda Paparkan Strategi Pengelolahan Sampah d Acara IWTT Forum dan Expo 2023

JMPP Ajak Semua Elemen Ciptakan Pemilu Damai

JMPP Ajak Semua Elemen Ciptakan Pemilu Damai

Presiden Tegaskan 2019 Sistem Pendektesi Tsunami yang Rusak Diganti

Presiden Tegaskan 2019 Sistem Pendektesi Tsunami yang Rusak Diganti

Menilai Baik Buruk Keadaan dari Perbandingan Sejarah

Menilai Baik Buruk Keadaan dari Perbandingan Sejarah

Tag

Baca Informasi Berita Aktual Dari Sumber terpercaya